Selasa, 05 Mei 2015

Spesifikasi dan Harga Microsoft Lumia 535 Dual

Dalam beberapa tahun lalu Lumia merupakan brand smartphone milik Nokia yang menggunakan sistem operasi khasnya yaitu Microsoft Windows Phone mulai dari 7.5 hingga versi yang  terbaru 8.1. Pada kuartal terakhir 2014 bulan November ini Lumia kembali hadir sebagai smartphone windows phone dengan bos barunya yakni Microsoft. Peluncuran smartphone dibawah nama Microsfoft ini dilakukan bersamaan yaitu Microsoft Lumia 535 dan Lumia 535 Dual SIM. Pada sesi review kali ini Begawei akan membahas salah satu smartphone Microsoft Lumia yang pertama kali diluncurkan. Dengan perubahan nama karena akuisisi Microsoft terhadap perangkat dan jasa divisi Nokia maka smartphone dan tablet yang diciptakan membawa beberapa perubahan dibandingkan dengan Lumia yang pada saat itu masih bersama Nokia. Salah satu perubahan adalah Microsoft Lumia 535 Dual ini dijejali fitur dual sim sehingga akan memisahkan komunikasi data pribadi namun dengan kualitas komunikasi yang tentunya baik. Lalu apa sajakah yang menarik dari Spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual lainnya?
microsoft lumia 535
Microsoft Lumia 535 Dual ini sebenarnya diluncurkan untuk segmentasi pasar menengah dan entry-level namun sepertinya setelah melihat sekilas spesifikasi yang ditawarkan perangkat windows phone ini pantasnya masuk kedalam segmentasi pasar menengah ke atas. Lihat saja spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual yang ditawarkan yaitu CPU Quad Core 1.2 GHz yang sanggup responsif dalam menerima perintah yang anda berikan,  Dual SIM,  OS Microsoft Windows Phone 8.1 yang interfacenya termasuk sangat menarik dan inovatif dan lain-lain tentu akan mudah menarik konsumen kelas menengah bahkan atas. Sebenarnya masih banyak lagi keunggulan yang ditawarkan Microsoft Lumia 535 Dual ini yang dapat Begawei sampaikan pada review kali ini. Lalu apa saja keunggulan lainnya yang ditanamkan pada ponsel pintar dari vendor Microsfot ini? Marilah kita simak ulasan lengkap Begawei pada segmen selanjutnya.
Advertisement
microsoft lumia 535 dual

Spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual

Desain Fresh yang Lebar
Spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual ini pada bentuk perangkat bodinya mempunyai bentuk yang sedikit melebar dan pada setiap sudutnya mempunyai bentuk yang membulat. Konsep desain dan bentuk yang fresh tersebut membuat smartphone Microsoft ini semakin nyaman untuk digenggam dan digunakan. Untuk dimensi secara keseluruhan Microsoft Lumia 535 Dual ini berukuran 140.2 x 72.4 x 8.8 mm dan mempunyai berat 146 gram yang membuat perangkat ini ringan untuk digunakan menemani anda beraktivitas seharian. Pada sektor layarnya smartphone windows phone ini berukuran 5 inchi menggunakan teknologi IPS LCD Capacitive touchscreen berwarna 16 M dengan resolusi 540 x 960 pixel yang mempunyai kerapatan density 220 ppi. Tentunya dengan spesifikasi layar Microsoft Lumia 535 Dual akan membuat mata betah menatap layar smartphone yang nyaman ini. Pada smartphone entry level ini juga diberikan proteksi kelas atas yaitu Corning Gorilla Glass 3 sehingga pengguna akan lebih nyaman dan aman dalam menggunakan smartphone ini walaupun layar terkena goresan dengan kekuatan tekanan yang cukup besar. Layar pada spesifikasi Lumia 535 Dual ini juga mendukung Multitouch yang mampu mendeteksi lebih dari satu sentuhan sehingga smartphone ini akan mendukung aplikasi ataupun game yang membutuhkan sensor sentuhan lebih dari satu.
Dapur Pacu yang Handal
Spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual ini juga dibekali dengan fitur yang handal dalam menjalankan perintah yang diinginkan. Pada processornya ditanamkan CPU berjenis Quad Core ciptaan Qualcomm Snapdragon 200 dengan clock speed 1.2 Ghz ini akan mampu menjalankan kinerja yang handal dan responsif. RAM yang ditanamkan pada Microsoft Lumia 535 Dual ini berukuran 1 GB saja, namun dengan RAM tersebut smartphone Windows Phone ini sudah sangat cukup untuk menjalankan sistem ataupun aplikasi secara bersamaan. Bahkan dengan pemrosesan grafis pada spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual yang berjenis GPU berjenis Adreno 302 ini akan membuat smartphone ini mampu menjalankan game HD terbaru sekalipun dengan kualitas yang cukup tinggi. Sistem operasi Windows Phone 8.1 terbaru akan membuat kinerja semakin ringan dan cepat karena perbaikan dari versi sebelumnya.
spesifikasi microsoft lumia 535
Dual Memori Kapasitas Tinggi
Pada sektor penyimpanan filenya spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual ini dibekali dengan memori on-board berkapasitas 8 GB yang mampu menampung cukup banyak file data yang dibutuhkan baik itu file audio, video, foto, aplikasi maupun game. Namun jika masih dirasa kurang Microsoft juga menyediakan slot memori eksternal berjenis MicroSD pada Microsoft Lumia 535 Dual ini yang dapat ditancapkan hingga 128 GB. Sebuah kapasitas yang sangat fantastis bukan? Dengan kapasitas yang besar tersebut anda tidak perlu repot-repot dalam memanajemen banyak file data baik itu file audio, video, foto, aplikasi maupun game yang berukuran besar. Tentunya dengan dukungan kedua memori tersebut membuat spesifikasi Lumia 535 Dual ini makin sempurna.
Dual Kamera Resolusi Sebanding
Spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual ini juga dibekali dengan 2 buah kamera yang berukuran sama yaitu 5 MP. Dengan ukuran tersebut pada kamera utamanya akan menghasilkan bidikan foto yang cukup baik dan detail. Untuk fitur kamera Microsoft Lumia 535 Dual ini yaitu terdapat autofocus, geo-tagging dan mode standar lainnya yang dapat meningkatkan kualitas foto. Bahkan dengan sensor andalan Microsoft Lumia 535 Dual yakni 1/4″ dikombinasikan dengan LED Flash akan menghasilkan bidikan foto yang sangat baik dalam kondisi gelap atau kurang cahaya sekalipun. Namun untuk perekaman video kamera utama ini hanya mampu menghasilkan kualitas qHD 480p dengan 30 fps. Untuk kamera depan yang disematkan pada spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual juga beresolusi sama yakni 5 MP. Tentunya akan menghasilkan gambar yang sangat baik dan detail jika untuk berselfie ataupun untuk keperluan video chat.
spesifikasi lumia 535 dual
Konektivitas Cepat 3G HSDPA
Membidik pasar kelas menengah dengan segmen entry level, spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual ini dibekali dengan konektivitas standar. Untuk keunggulannya smartphone pertama rilisan Microsoft ini menggunakan Dual SIM dengan teknologi Dual Standby yang menggunakan jaringan GSM akan memudahkan pengguna dalam berkomunikasi menggunakan 2 sim pada kartu operator yang berbeda. Untuk kecepatan internet maksimal Microsoft Lumia 535 Dual adalah HSPA dengan kecepatan download hingga 42.2 mbps dan HSUPA dengan kecepatan download hingga 5.76 mbps. Untuk konektivitas wirelessnya dilengkapi dengan Wi-Fi 802.11 b/g/n yang mampu mendukung hotspot serta mengubah ponsel pintar menjadi router. Serta konektivitas wireless lainya yaitu Bluetooth v.4.0 dengan A2DP yang mampu menyajikan transfer file yang cepat dan juga mendukung dengan perangkat Bluetooth lainnya. Sedangkan untuk sektor navigasinya spesifikasi Lumia 535 Dual ini menggunakan kombinasi 2 teknologi navigasi yaitu A-GPS dan Glonass yang akan membuat perangkat ini cepat dalam mengunci lokasi dan mempunyai tingkat keakurasian lokasi yang tinggi.
Daya Baterai yang Kurang
Sayangnya dengan spesifikasi Microsoft Lumia 535 Dual yang cukup tinggi dan konektivitas yang cukup lengkap tersebut hanya menggunakan baterai Li-Ion berkapasitas 1905 mAh. Dengan kapasitas baterai tersebut diperkirakan Microsoft Lumia 535 Dual ini tidak akan bertahan seharian apabila digunakan secara terus menerus. Namun jika penggunaan wajar secukupnya saja baterai ini cukup untuk menopang aktivitas seharian. Jika masih dirasa kurang anda perlu membeli Power Bank berkapasitas besar untuk menunjang aktivitas seharian penuh agar tidak kehabisan daya apabila penggunaan Microsoft Lumia 535 Dual ini sangat diperlukan. Atau solusi lainnya dapat menyediakan dua buah baterai sekaligus tentunya dengan kapasitas yang tinggi untuk menggantikan baterai yang sudah habis.
Microsoft Lumia 535 Dual
Jaringan
2G NetworkGSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G NetworkHSDPA 900 / 2100
SIMDual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
Pengumuman2014, November
StatusComing soon. Exp. release 2014, November
Bodi
Dimensi140.2 x 72.4 x 8.8 mm (5.52 x 2.85 x 0.35 in)
Berat146 g (5.15 oz)
Layar
TipeIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran540 x 960 pixels, 5.0 inches (~220 ppi pixel density)
MultitouchYes
ProtectionCorning Gorilla Glass 3
Suara
Alert typesVibration; MP3, WAV ringtones
LoudspeakerYes
3.5mm jackYes
Memori
Card slotmicroSD, up to 128 GB
Internal8 GB, 1 GB RAM
Konektivitas
GPRSYes
EDGEUp to 236 kbps
KecepatanHSPA 42.2/5.76 Mbps
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, DLNA, Wi-Fi hotspot
Bluetoothv4.0, A2DP
USBmicroUSB v2.0
Kamera
Kamera Belakang5 MP, 2592 x 1936 pixels, autofocus, LED flash
Fitur1/4” sensor size, geo-tagging
Video480p@30fps
Kamera Depan5 MP
Fitur
OSMicrosoft Windows Phone 8.1
ChipsetQualcomm Snapdragon 200
CPUQuad-core 1.2 GHz Cortex-A7
GPUAdreno 302
SensorAccelerometer, proximity
PesanSMS (threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
BrowserHTML5
RadioFM radio
GPSYes, with A-GPS, GLONASS
JavaNo
WarnaOrange, green, white, black, gray, blue
Baterai
Li-Ion 1905 mAh battery (BL-L4A)

Harga Microsoft Lumia 535 Dual

Nah itulah ulasan lengkap Begawei mulai dari sisi desainnya sampai dengan sektor baterainya. Cukup menarik bukan smartphone Windows Phone 8.1 pertama keluaran Microsoft ini. Sebelum Begawei memberikan informasi tentang harga Microsoft Lumia 535 Dual terbaru maka begawei akan memberikan sedikit kesimpulan. Pertama desain yang ditawarkan oleh Microsoft begitu sedikit berbeda dan fresh dengan membawa spesifikasi dapur pacu yang cukup tinggi dan kapasitas memori penyimpanan yang sangat memadai sepertinya akan mudah menarik konsumen untuk memiliki Microsoft Lumia 535 Dual ini karena keunggulan dan keistimewaan tersebut. Namun tentunya anda juga perlu mengetahui harga Lumia 535 Dual terbaru sebelum menyimpulkan sendiri apakah smartphone ini layak anda beli. Lalu berapakah harga Microsoft Lumia 535 Dual terbaru yang dipasarkan di Indonesia?
harga microsoft lumia 535
Ternyata untuk memiliki Lumia 535 Dual di Indonesia ini kita tidak perlu merogoh kocek yang begitu dalam, karena harga Microsoft Lumia 535 Dual sendiri cukup terjangkau. Untuk bisa membawa pulang smartphone besutan Microsoft harga yang dibanderol untuk Microsoft Lumia 535 Dual ini berkisar antara Rp 1.100.000 di Indonesia. Sangat mengejutkan bukan harga Lumia 535 Dual ini? Tentunya tergolong murah. Dengan harga yang murah tersebut anda akan mendapatkan smartphone yang berkualitas dan mempunyai banyak keunggulan. Apalagi dengan processor Quad Core dan kapasitas RAM 1 GB yang cukup baik dalam menghandle multitasking. Ponsel ini juga sangat memfasilitasi bagi anda pecinta selfie dengan fasilitas kamera depan dengan resolusi yang tinggi. Nah untuk informasi harga Microsoft Lumia 535 Dual untuk pasar bekasnya belumlah diketahui kawan Begawei karena smartphone ini baru saja diluncurkan pada bulan November beberapa hari yang lalu.
harga lumia 535 dual
Tetapi apabila anda ingin mendapatkan harga Microsoft Lumia 535 Dual terbaru yang terbaik maka anda dapat membandingkan harga-harga antar distributor resmi Microsoft yang terdapat di kota sekitar tempat wilayah anda tinggal, lalu toko HP yang menyediakan Microsoft Lumia 535 Dual ataupun toko online yang menyediakan ponsel pintar ini. Dengan harga Lumia 535 Dual terbaru yang lebih murah maka anda akan menyimpan dana anda untuk keperluan lain. Langkah Microsoft mengakuisisi Nokia akhirnya diwujudkan pada produk terbaru Microsoft Lumia 535 Dual ini. Tentu saja ponsel pintar terbaru ini memang dimaksudkan untuk konsumen dengan budget low entry tetapi menginginkan sebuah smartphone dengan kemampuan selfie yang memuaskan. Begawei memperkirakan smartphone ini akan memiliki catatan angka penjualan yang cukup baik karena fasilitas kamera depan yang mengakomodasi selfie yang biasanya hanya dimiliki oleh smartphone kelas premium namun pada Microsoft Lumia 535 Dual anda dapat membelinya dengan bandrol harga yang sangat terjangkau. Itulah informasi terakhir pada segmen harga Microsoft Lumia 535 Dual terbaru yang sekaligus menutup perjumpaan Begawei pada kesempatan review kali ini.

1 komentar:

  1. If you're looking to lose weight then you certainly have to get on this totally brand new personalized keto meal plan diet.

    To create this service, certified nutritionists, personal trainers, and top chefs united to produce keto meal plans that are useful, painless, price-efficient, and delightful.

    Since their first launch in 2019, thousands of clients have already remodeled their figure and health with the benefits a professional keto meal plan diet can give.

    Speaking of benefits: in this link, you'll discover 8 scientifically-certified ones offered by the keto meal plan diet.

    BalasHapus